Tingkatkan Inovasi Bisnis, KKN UIN Walisongo Adakan Kunjungan UMKM ke Dusun Prenggan

dok. pribadi

Kabupaten Semarang. EDUKASIA.ID - Tingkatkan inovasi bisnis, mahasiswa KKN UIN Walisongo posko 6 adakan kunjungan UMKM ke dusun Prenggan kecamatan Bawen Kabupaten Semarang. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap UMKM setempat, khususnya bidang kuliner. 

Anggota KKN, Halimatus Sa’diyah menjelaskan bahwa kunjungan UMKM tersebut dilakukan sebagai upaya membangkitkan generasi muda untuk berani memulai bisnis.

“Kunjungan ini sebagai upaya membangkitkan generasi muda, jangan takut untuk memulai bisnis dan meningkatkan pasar ekonomi lokal” Jelasnya Rabu, (18/10/2023).

Halimah menambahkan, kunjungan kali ini turut mengedukasi generasi muda terkait pembuatan, manfaat, pengemasan sampai pemasaran keripik peyek.

"Kami dapat pengalaman berharga terkait olahan kripik, mulai dari pembuatan sampai pemasaran. Selain itu, peyek ternyata bisa diolah dengan berbagai varian rasa seperti peyek jengkol dan peyek daun pegagan yang mempunyai berbagai manfaat diantaranya meningkatkan fungsi otak, mengatasi stress, dan sebagai anti bakteri," Tambahnya.

Menurutnya, Memulai bisnis dapat dilakukan dalam rentan usia berapapun. Akan tetapi, jiwa muda dibekali dengan waktu luang dan pemikiran kreatif yang baik untuk memulai bisnis.

Sementara itu, Ibu Kaliyem selaku pelaku usaha UMKM peyek, menyambut hangat kunjungan tersebut. Dirinya berharap agar generasi muda tetap bersmangat dan terus mengembangkan ide-ide bisnis menarik.

“Terima kasih atas kunjungannya, dengan kehadiran teman-teman KKN, saya berharap teman-teman semakin semangat dalam mempelajari ilmu bisnis dan pelaku UMKM semakin maju dan inovatif” Pungkas Kaliyem.


(Posko 6/Editor)

buttons=(Accept !) days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top