15 Universitas Terbaik Indonesia Versi Webometrics 2026

Ma'rifah Nugraha
0
Universitas Gajah Mada

EDUKASIA.ID - Kualitas sebuah perguruan tinggi tak hanya diukur dari aktivitas akademik di dalam kampus, tetapi juga dari pengakuan di tingkat global. Salah satunya tercermin melalui pemeringkatan universitas dunia yang dirilis oleh lembaga pemeringkat internasional.

Lembaga pemeringkatan Webometrics kembali merilis daftar universitas terbaik dunia untuk periode Januari 2026. Pemeringkatan ini dilakukan secara berkala dua kali dalam setahun, yakni setiap Januari dan Juli, dengan menilai kinerja perguruan tinggi di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Webometrics melakukan penilaian berdasarkan sejumlah indikator, mulai dari dampak dan visibilitas kampus di ranah digital, keterbukaan akses ilmiah, hingga keunggulan penelitian dan kinerja akademik dalam persaingan global.

Hasil pemeringkatan ini kerap menjadi rujukan publik, baik bagi calon mahasiswa, akademisi, maupun pemangku kepentingan lainnya. Reputasi kampus dalam pemeringkatan global juga dinilai dapat memengaruhi kualitas pendidikan, kelengkapan fasilitas, hingga peluang karier lulusan di dunia kerja.

Dalam rilis Webometrics Januari 2026, tercatat hanya satu universitas asal Indonesia yang berhasil menembus 500 besar kampus dunia, yakni Universitas Indonesia (UI).

Berikut daftar 15 universitas terbaik di Indonesia versi Webometrics Januari 2026:

1. Universitas Indonesia (UI). Peringkat Dunia: 409. Peringkat Dampak: 306. Peringkat Keterbukaan: 676. Peringkat Keunggulan: 1.001

2. Universitas Gadjah Mada (UGM). Peringkat Dunia: 539. Peringkat Dampak: 502. Peringkat Keterbukaan: 717. Peringkat Keunggulan: 1.193

3. Universitas Airlangga (Unair). Peringkat Dunia: 590. Peringkat Dampak: 694. Peringkat Keterbukaan: 10.423. Peringkat Keunggulan: 1.056.

4. Institut Teknologi Bandung (ITB). Peringkat Dunia: 658. Peringkat Dampak: 781. Peringkat Keterbukaan: 980. Peringkat Keunggulan: 1.345

5. Universitas Padjadjaran (Unpad). Peringkat Dunia: 723. Peringkat Dampak: 917. Peringkat Keterbukaan: 19.075. Peringkat Keunggulan: 1.472

6. Universitas Brawijaya (UB). Peringkat Dunia: 747. Peringkat Dampak: 572. Peringkat Keterbukaan: 822. Peringkat Keunggulan: 1.906

7. Universitas Diponegoro (Undip). Peringkat Dunia: 784. Peringkat Dampak: 734. Peringkat Keterbukaan: 831. Peringkat Keunggulan: 1.890

8. Institut Pertanian Bogor (IPB University). Peringkat Dunia: 792. Peringkat Dampak: 863. Peringkat Keterbukaan: 737. Peringkat Keunggulan: 1.756

9. Universitas Sebelas Maret (UNS). Peringkat Dunia: 808. Peringkat Dampak: 793. Peringkat Keterbukaan: 881. Peringkat Keunggulan: 1.965

10. Universitas Telkom. Peringkat Dunia: 850. Peringkat Dampak: 528. Peringkat Keterbukaan: 1.373. Peringkat Keunggulan: 2.577

11. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Peringkat Dunia: 876. Peringkat Dampak: 833. Peringkat Keterbukaan: 767. Peringkat Keunggulan: 2.453

12. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Peringkat Dunia: 888. Peringkat Dampak: 930. Peringkat Keterbukaan: 1.119. Peringkat Keunggulan: 1.889

13. Universitas Hasanuddin (Unhas). Peringkat Dunia: 898. Peringkat Dampak: 1.438. Peringkat Keterbukaan: 1.171. Peringkat Keunggulan: 1.798

14. Universitas Negeri Malang (UM). Peringkat Dunia: 951. Peringkat Dampak: 1.005. Peringkat Keterbukaan: 948. Peringkat Keunggulan: 2.438

15. Universitas Andalas (Unand). Peringkat Dunia: 979. Peringkat Dampak: 746. Peringkat Keterbukaan: 1.457. Peringkat Keunggulan: 3.007

Posting Komentar

0 Komentar

Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Ok, Go it!
To Top